Selasa, 14 Oktober 2014

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN


 Ø Sistem kumpulan komponen yang saling berhubungan untuk mencapai suatu tujuan.

 Ø  Informasi merupakan kumpulan yang telah di olah.


Kualitas dari suatu informasi tergantung dari tiga hal, yaitu informasi harus akurat,tepat pada waktunya, dan relevan ;

a)      Akurat,  informasi harus bebas dari kesalahan-kesalahan dan tidak bias menyesatkan. Informasi harus akurat karena dari sumber informasi sampai ke penerima informasi kemungkinan banyak terjadi gangguan yang dapat merubah atau merusak informasi tersebut
b)     Tepat pada waktunya, informasi yang datang pada penerima tidak boleh terlambat. Karena informasi merupakan landasan di dalam pengambilan keputusan. Bila keputusan terlambat, maka dapat berakibat fatal untuk organisasi.
c)      Relevan, informasi tersebut mempunyai manfaat untuk pemakaianya. Relevan informasi untuk tiap-tiap orang satu dengan lainya berbeda. Misalnya informasi mengenai sebab musabab kerusakan mesin produksi kepada akuntan perusahaan adalah kurang relevan dan akan lebih relevan bila di tunjukan kepada ahli teknik perusahaan.
 
       Manajemen merupakan proses perencanaan, pengorganisasian, kepemimpinan, dan pengawasan antar organisasi perusahaan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

System informasi manajemen adalah system manusia dan mesin yang terpadu untuk menyajikan informasi guna mendukung fungsi operasi, manajemen dan proses pengembalian keputusan dalam sebuah organisasi.


Contoh kasus pada PT. Arsal Tour & Travel 
 
PT. Arsal Tour & Travel yang berdiri sejak Tahun 2010 adalah perusahaan yang merupakan usaha biro perjalanan wisata domestik dan internasional yang mampu mempermudah konsumen mendapatkan informasi tentang tiket penerbangan dari kota tujuan tersebut dan perusahaan Tour & Travel ini berlokasi sangat strategis di jantung perekonomian di daerah Jl.Dr Soepomo No.45 B2 Jakarta Selatan.

Aktivitas PT. Arsal Tour & Travel pada umumnya berujung dengan penjualan tiket pesawat domestik maupun internasional yang disertakan dibantu dengan teknologi untuk mempermudah proses kegiatan pemesenan tiket secara online. Informasi tentang promo tiket yang terbaru merupakan ujung tombak dari perusahaan ini,agar perusahaan tour & travel ini tidak ketinggalan untuk informasi tiket-tiket pesawat yang sedang di promosikan. Karena dari fungsi itulah perusahaan PT.Astral Tour & Travel memperoleh pendapatan dari laba penjualan tiket pesawat tersebut. Dengan adanya perusahaan yang bergerak di bidang jasa  Tour & Travel ini masyarakat menjadi lebih mudah dalam memenuhi kebutuhan pemesanan tiket transportasi pesawat , sehingga kegiatan masyarakat dapat terdorong dengan adanya sistem pemesanan tiket pesawat secara online. Adapun pengertian pembelian tiket pesawat secara online merupakan cara pembayaran yang bisa dilakukan dengan cara pembayaran cash,pembayaran dengan kartu kredit,transfer antar bank dan bisa pembayaran secara kredit. Maka sistem informasi pada PT.Asral Tour & Travel diberlakukan untuk meningkatkan kualitas sistem pembelian tiket secara online dalam melakukan manajemen dan mengurangi resiko operasional, jadi dibutuhkannya sistem informasi yang mendukung kegiatan PT.Arsal Tour & Travel agar terciptanya perusahaan Tour & Travel menjadi perusahaan yang berkembang dalam kemajuan penjualan tiket pesawat yang terpercaya.

Referensi :

  • Buku Sistem Informasi Manajemen, Drs. Ahmadi Aidi., Akt.M.Kom
  • Buku Sistem Informasi Manajemen Edisi 2, Eti Rochaety, Faizal Ridwan.Z, Tupi Setyowati